Rabu, 09 Januari 2013

Menyambut Datangnya Hari Dengan Berhusnuzon

Membuka mata setelah bangun dari lelap nya kantuk, ya pagi telah datang lagi menghampiri kita. hari baru telah menanti kita, banyak hal yang harus dilakukan telah menanti anda. jika hari baru datang, katakan kepadanya, "selamat datang tamu yang mulia". dan sambutlah tamu, yaitu hari anda dengan melakukan hal-hal yang baik dan bermanfaat. coba jika hari-hari kita lalui dengan melaksanakan kewajiban, memperbarui semangat tobat, membersihkan diri dari dosa dan berusaha melepaskan diri kita dari keresahan. jika anda harus mengingat masa lalu, ingatlah masa lalu yang indah dan membahagiakan agar suasana hati anda juga akan terbawa gembira dan bisa ringan menjalani hari anda. jika anda memikirkan hari ini, maka ingatlah apa yang telah anda hasilkan pasti anda juga akan merasa bahagia. jika anda merencanakan hari esok, maka cobalah pikirkan semua mimpi-mimpi anda yang indah agar anda bisa lebih optimis.
kehidupan adalah kekayaan pengalaman, sebuah perguruan tinggi yang mengajarkan banyak pengetahuan dan gudang yang menyimpan banyak formula-formula. setiap hari anda mempelajari tentang seni hidup. hidup ini adalah berkah bagi kita kaum yang mau berfikir.
dari perasaan takut itu ada sesuatu yang mengingatkan anda akan rasa aman yang pernah anda rasakan, yang kemudian menggerakan anda untuk lebih banyak lagi berdo'a. dan dari rasa takut itulah anda akan temukan sesuatu yang bisa mengetuk hati untuk tidak melakukan hal-hal yang bertentangan dengan agama, dan sesuatu yang memberi peringatan keras akan adanya bahaya yang lebih besar. dari sakit yang menimpa itu akan kita temukan rasa yang akan mengingatkan kita pada sesuatu yang disebut dengan sehat, yang bisa mencabut pohon kesombongan dalam diri anda dan yang akan menurunkan tingkat ujub dalam diri anda agar hati lebih terjaga dan tidak tidur seperti tidurnya orang-orang yang lalai. hidup sangatlah pendek maka jangan anda perpendek dengan banyak bersedih. mari kita banyak-banyak berhusnuzon kepada ALLAH karena kebaikan-Nya lah hari kini kita masih bisa menghirup udara yang segar. coba kita renungkan lagi banyak sekali hal yang kita perlukan tanpa kita minta pun telah diberikan oleh-Nya. 
Allah adalah Tuhan yang mustahil memberi azab kepada hamba-hamba-Nya. muatahil bagi Allah memberi keadaan yang hanya akan memberi penderitaan dan kesusahan bagi hamba-Nya. ketika seorang meminta sesuatu, terkadang Allah mengabulaknya dengan cara yang tersendiri. lantaran Allah lebih mengetahui bahwa jika permintaan itu dikabulakan dengan cara yang diinginkan sang hamba, hanya akan mengakibatkan kesulitan bagi hamba tersebut. maka kebijaksanaan-Nya lah yang Dia pakai untuk mengabulkan permohonan hamba tersebut. tapi yang namanya manusia itu memang mempunyai banyak keterbatasan ilmu dan pengetahuan, kebanyakan diantara kita akan mendekte Allah saat keadaan yang kita alami tidak sesuai dengan apa yang diharapkan. menghujat, serta beranggapan bahwa Allah sedang mengazabnya.
hal itu sungguh keliru..! justru keadaan itulah yang terbaik untuk hamba tersebut dalam pandangan Allah. namun sungguh disayang, banyak manusia yang tak sanggup berbaik sangka terhadap perbuatan Allah. sehingga mereka berontak dan mencari jalan sendiri, akibatnya mereka malah terjerembab dalam situasi dan derita yang bertubi-tubi. naudzubillah....


Tidak ada komentar:

Posting Komentar